Profil Gemerincing Baliho Irwan Santoso Mulai Nampak Jelang Pilkada 2024 Kota Tegal

Gemerincing Baliho Irwan Santoso Mulai Nampak Jelang Pilkada 2024 Kota Tegal

239
BERBAGI
Advertisement

Berita Merdeka – Meski pesta demokrasi Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Tegal periode 2024 – 2029 akan segera digelar sesuai jadual 27 November 2024, soal apa dan siapa bakal calon seperti Irwan Santoso yang akan memasuki kawah kontestasi pilkada mulai ramai jadi bahan pembicaraan diberbagai sudut Kota Tegal.

Irwan Santoso nampaknya cukup siap didalam menghadapi konstelasi politik menjelang digelarnya pemilu kepala daerah atau Pilkada 2024 dimana masyarakat akan menentukan pilihan sosok Walikota dan Wakil Walikota Tegal menuju Kota Tegal yang mempunyai nilai lebih sebagai penyempurna program Walikota sebelumnya.

Program dengan Kota Tegal yang mempunyai nilai lebih sebagai penyempurna program Walikota sebelumnya, tercermin dalam visi misi Irwan Santoso yang mengidamkan kemajuan kota Tegal sebagai kota kelahirannya menuju masyarakat makmur dan sejahtera.

Advertisement

Nah Ini Dia, Satu Lagi Bacalon Walikota Tegal Siap Tampil, Irwan Santoso

Sebagaimana yang disampaikan Irwan Santoso pada beritamerdeka.co.id bahwa dirinya berharap disetiap keluarga harus terdapat minimal satu anggota keluarga yang produktif berpenghasilan standar sebagai penunjang ekonomi keluarga.

Selain itu, masih menurut Irwan Santoso, program-program social security akan menjadi program yang harus dikembangkan menuju keadilan ekonomi yang merata sesuai standar ideal.

“Itu bentuk kondisi masyarakat berkemakmuran. Tak boleh ada lagi sebuah rumah tangga yang diliputi kecemasan terhadap pemenuhan kebutuhan kesehariannya,” ujar Irwan Santoso saat berbincang dengan tim Berita Merdeka ditempat usahanya dealer Motor Listrik Tangkas di Jl. AR. Hakim Kota Tegal, Rabu, 3 April 2024.

Menurut beberapa teman semasa kecil hingga kawan-kawan semasa SMA di Kota Tegal mempunyai kesamaan dalam menanggapi kemunculan Irwan Santoso yang muncul sebagai Bacalon Walikota Tegal periode 2024 – 2029.

“Kayane wonge polos mudah mudahan sesuai kaya slogane Apa Anane,” kata teman SMA Irwan Santoso yang tidak bersedia disebutkan namanya.

Irwan Santoso, lelaki asli Kota Tegal tersebut merupakan owner atau pemilik 4 perusahaan yang cukup maju seperti PT. Cipta Prima Servistama (City Group), PT. Mass Multi Indoservis, Java Lumintu Mukti J Security, PT. , dan PT. Mutiara Putih Indoservis (MPI).

Keseriusannya untuk mengikuti kontestasi dalam Pilkada Walikota Tegal pada bulan november tahun ini, ia mulai memasang puluhan baliho yang kini banyak terpampang diberbagai tempat strategis sebagai bentuk sosialisasi diri. Beberapa titik Baliho Irwan Santoso dapat terlihat dengan jelas dibeberapa tempat antara lain.

– Jl Gajahmada ( Pertigaan depan dpn Pizza hdp Timur  ) Ukuran : 4 x 8 M

– Jl MT Haryono ( Perempatan Pasar Sore  hdp selatan ) Ukuran : 4 x 8 M

– Jl Hangtuah ( Pom Bensin  hdap timur / barat ) Ukuran : 4 x 6 M

– Jl Ar. Hakim ( Selatan P Agung Motor  hadap utara ) Ukuran : 4 x 6 M

– Jl Werkudoro ( depan pasar Kejambon  hdp barat ) Ukuran : 4 x 6 M

– Jl Serayu ( Perempatan Abah Yanto Motor / Timur Kantor DPC PDI P  hadap barat ) Ukuran :  4 x 6 M

– Jl Arjuna Depan Ex Pertamina / hadap barat Ukuran : 4 x 6 M
– Depan SMA Negeri 1 Kota Tegal

(Anis Yahya)